Sabtu, 19 Maret 2011

Jangan Menyerah


Sebagai manusia, wajarlah jika sesekali kita mengeluh dengan keadaan yang tidak sesuai keinginan. Tetapi, tidak pantas rasanya jika setiap kali kita menemukan hal yang melenceng saja dari apa yang kita inginkan dihadapi dengan mengeluh.
Mengeluh sepertinya sudah menjadi “tren”. Contohnya saja dengan adanya jejaring sosial yang memungkinkan untuk kita bisa share apapun yang kita alami. Ini secara tidak langsung dapat menjadi hal pelancar mengeluh. 
Pentingkah menceritakan semua yang menimpa kita kepada semua orang? Apakah dengan menceritakan semuanya dapat menghilangkan masalah itu? Tentu tidak.
Memang, mengeluh sah-sah saja untuk mencari solusi masalah kita. Yang terjadi ketika kita mengeluh, apakah kita berpikir untuk menemukan solusi? 
Kebanyakan kita tidak berpikir jauh seperti itu. Secara tersirat, tujuannya hanya ingin orang mendengarkan keluh kesah kita
Sebenarnya, dengan atau tanpa mengeluh hidup tetaplah hidup. Yang harus dijalani walaupun lelah, yang harus dihadapi walaupun berat, yang harus dimengerti walaupun rumit. Memperlihatkan kelemahan kita justru akan menjadi negatif.
tetap semangat dan tetaplah berusaha jangan pernah mnyerah walaupun usaha kita gagal.

Moral Remaja Masa Kini

Masa remaja adalah masa yang tak pernah terlupakan,dan merupakan masa yang paling indah.Jika masa itu terlewatkan maka ia akan merasa rugi setidaknya begitulah kata anak-anak remaja sekarang ini.Karna ingin mendapatkan kesenangan di masa remaja,banyak anak-anak remaja mengorbankan uangnya hanya untuk sekedar berfoya-foya merusak dirinya karna tingginya perasaan ingin tau serta dorongan dari teman-temannya dan yang paling menyedihkan mereka tidak menyadari betapa sakitnya orangtuanya mencari nafkah hanya untuk anak-anaknya.Tapi,banyak juga remja yang menyadari hal itu.

Permasalahannya disini"Bagaimana moral remaja pada masa kini?"Apakah moral remaja masa kini itu dilarang oleh agama,atau malah diperbolehkan oleh agama?Banyak sekali kritikan yang datang dari ahli-ahli agama,terutama masalah pacaran.Ahli agama mengatakan bahwa perilaku remaja sekarang ini melanggar norma-norma yang ada di kalangan masyarakat.Hal itu dikatakan karena tidak sedikit remaja yang berpelukan,berpegangan bahkan berciuman di depan umum.Hal tersebutlah yang sangat dilarang oleh agama.Seharusnya mereka jangan melakukan itu.Kebanyakan moral remaja sekarang ini rusak.Kenapa demikian?Karna,tidak sedikit pelajar SLTP sudah merokok bukan hanya SLTP,SMA,bahkan SD juga sudah melakukan kegiatan itu,bukan cuma itu saja tapi sudah ada yang memakai ganja.

Seorang gadis yang harusnya menjaga 'keperawanannya'sekarang sudah banyak yang tidak perawan.Pelajar yang harusnya pergi ke sekolah malah keluyuran di jalan umum,uang sekolah yang harusnya dibayar malah dihabiskan sendiri hanya untuk bersenang-senang.Mereka tidak menyadari betapa sulitnya orangtyuanya mencari nafkah.Hanya demi anaknya ia rela menahan perutnya yang lapar,menahan sakitnya mencari uang.Apakah mereka sadar akan hal itu?



Hal ini yang harus diperhatikan. Semoga Negara akan peduli tentang gaya hidup anak muda di masa sekarang.

Senin, 14 Maret 2011

10 Cara Berteman dengan Baik

Banyak yang sering melakukan kesalahan dalam berteman, maka dari itu jagalah pertemanan dan persahabatan dengan baik dengan beberapa cara, diantaranya :

1. Hati-hatilah berbicara. Usahakan untuk tidak selalu menyampaikan apa yang ada pada pikiran anda. Gunakan nada yang normal. Bagaimana anda mengatakan sesuatu terkadang lebih penting daripada apa yang akan anda katakan.

2. Tepati janji. Apapun juga akibatnya.

3. Carilah selalu kesempatan untuk dapat memuji/menghargai orang lain. Ucapkan selamat atas hasil kerja yang baik dari teman anda. Bila harus mengkritik, usahakanlah kritik yang membangun dan bukan menjatuhkan/menjelekkan orang lain.

4. Kembangkan rasa tertarik anda pada teman-teman anda. Cari tahulah mengenai keluarga, pekerjaan, hobi dsb. dari teman-teman anda. Ikutlah berbagai atas kebahagian orang lain dan turut merasakan kesedihan rekan yang sedang murung. Usahakan agar tiap orang mengetahui bahwa anda memperlakukan mereka sebagai individu yang spesial

5. Bersikaplah riang. Jangan membuat orang-orang di sekitar anda mendengarkan keluhan, kekecewaan dan kesusahan anda saja. Ingatlah bahwa setiap orang mempunyai masalah juga.

6. Terbukalah. Lakukan diskusi, tapi bukan berdebat tanpa akhir. Adalah suatu pencapaian yang luhur bila anda dapat menyampaikan ketidak-setujuan anda tanpa harus bersikap keras kepala.

7. Biarkan orang lain mengetahui kebaikan diri anda dengan sendirinya. Tidak perlu membanggakan diri atau menjelekkan orang lain. Hindari gosip karena hanya akan membuang waktu anda dan dapat menghancurkan hubungan baik anda dengan orang lain.

8. Pekalah terhadap perasaan orang lain. Menceritakan lelucon tentang seseorang bukanlah suatu hal yang bijaksana dan dapat merusak hubungan and.

9. Tak perlu terlalu terbebani dengan omongan jelek tentang diri anda. Ingatlah bahwa mereka yang menceritakan keburukkan anda belumlah tentu seseorang yang dapat menilai anda dengan sangat obyektif. Memberikan reaksi yang berlebihan terhadap suatu kritikan justru akan makin menunjukkan kelemahan diri anda. Bersikaplah santai dan tunjukkan perilaku sebaliknya dengan sebaik mungkin sehingga omongan itu akan hilang dengan sendirinya.

10. Jangan sombong atas keberhasilan anda. Tetaplah selalu melakukan yang terbaik. Sukses akan lebih manis bila orang lain yang membicarakannya daripada diri anda sendiri.



sebagian dari itu harus kita jaga dengan baik,
smoga tetap berteman dan bersahabat.